DELIGNIFIKASI BONGGOL JAGUNG DENGAN METODE MICROWAVE ALKALI

Poppy Diana Sari, Wuwuh Asrining Puri, Dinarta Hanum

Abstract

Jagung adalah salah satu bahan makanan yang sangat potensial dijadikan bahan produksi berbagai makanan. Hasil panennya melimpah di Indonesia, begitu pula dengan limbah bonggol jagung yang dihasilkan. Bonggol jagung merupakan bahan lignoselulosa yang berpotensi tinggi untuk diolah menjadi berbagai produk. Gula sederhana yang dihasilkan dapat dimanfaatkan antara lain untuk bioethanol, asam karboksilat, sorbitol, xilitol dan asam amino. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh perlakuan awal microwave alkali terhadap kandungan selulosa, lignin dan hemiselulosa pada bonggol jagung. Penelitian dilakukan dengan 2  perlakuan yaitu konsentrasi NaOH dengan 2 level perlakuan 1 N dan 2 N, sedangkan perlakuan kedua adalah waktu perlakuan awal microwave alkali dengan 2 level perlakuan yaitu 30 menit dan 40 menit dengan pengaturan suhu rendah. Hasil penelitian diperoleh kadar selulosa tertinggi adalah sebesar 69,937%, kadar lignin terendah adalah 9,006% dan kadar hemiselulosa terendah adalah 13,797%. Selulosa tertinggi serta lignin dan hemiselulosa terendah diperoleh pada perlakuan konsentrasi NaOH 2 N dan perlakuan awal selama 40 menit.

 

Kata kunci: Microwave alkali, bonggol jagung, selulosa, konsentrasi, waktu

Article Metrics

Abstract view : 707 times
PDF view : 1222 times

Full Text:

PDF

References

Balan, V., B. Bals, S.P.S. Chundawat, D. Marshall, and B.E. Dale. 2009. Lignocellulose Biomass treatment Using AFEX. Method in Molecular Biology. 581: 61-77.

Dehani, F.R., B.D. Argo dan R. Yulianingsih. 2013. Pemanfaatan iradiasi gelombang mikro untuk memaksimalkan proses perlakuan awal degradasi lignin jerami padi (pada produksi bioetanol). Jurnal Bioproses Komoditas Tropis. 1(1): 13-20.

Elwin, L.M. dan Y. Hendrawan . 2014. Analisis pengaruh waktu perlakuan awal dan konsentrasi NaOH terhadap kandungan selulosa, lignin dan hemiselulosa enceng gondok pada proses perlakuan awal pembuatan bioetanol. Jurnal Keteknikan Pertanian Tropis dan Biosistem. 2(2): 110-116.

Ethaib, S., R. Omar, S., M. M. Kamal & R. A. Biak. 2015. Microwave-Assisted Perlakuan awal Of Lignocellulosic Biomass: A Review. Journal of Engineering Science and Technology. 97-109.

Foody, B., J. S. Tolan & J. D. Bernstein. 1999. Perlakuan awal Process for Conversion of Cellulose to Fuel Ethanol. U.S. Pat. No. 6.090.595.

Hendriks, A.T.W.M., and G. Zeeman. 2009. Perlakuan awals to Enhance the Digestibility of Lignocellulose Biomass. Biores Technol. 8: 10-18.

Jorgensen, H., J. B. Kristensen and C. Felby. 2007. Enzymatic conversion of lignocellulose into fermentable sugars: challenges and opportunities Biofuels, Bioprod. Bioref. 1:119–134.

Judoamidjojo, R.M., E.G. Sa’id, dan L. Hartoto. 1989. Biokonversi. Bogor: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan, Dirjen Dikti, Pusat Antar Universitas Bioteknologi Institut Pertanian Bogor.

Lorenz, K.J. and K. Kulp. 1991. Handbook of Cereal Science and Technology. Marcel Dekker, New York.

Martina A, N. Yuli dan M. Sutisna. 2002. Optimasi beberapa faktor fisik terhadap laju degradasi selulosa kayu albasia (Paraserianthes falcataria L.) Nielsen dan karboksimetilselulosa (CMC) serta enzimatik oleh jamur. J Nat Indonesia 4(2): 156-163. Miller GC. 19.

Mtui, Y.S. 2009. Recent Advances in Perlakuan awal of Lignocellulosic Wastes and Production of Value Added Products. African J. of Biotechnology Vol. 8(8): 1398-1415.

Perez, J., J.M. Dorado, T. Rubia, J. Martinez. 2002. Biodegradation and Biological treatments of Cellulose, Hemicellulose and Lignin: An Overview. Int. Microbiol. 5: 53- 63.

Septiningrum, K., Apriana dan Chandra. 2011. Produksi xilanase dari tongkol jagung dengan system bioproses menggunakan Bacillus circulans untuk pra-pemutihan pulp. Bandung: Balai besar pulp dan kertas, kementerian perindustrian Indonesia. V(1): 87-97.

Sukowati, A., Sutikno dan S. Rizal. 2014. Produksi bioetanol dari kulit pisang melalui hidrolisis asam sulfat. Jurnal Teknologi dan Industri Hasil Pertanian. 19(3): 274-288.

Zhu, S. D., Y.X. Wu, Z.N. Yu, J.T. Liao & Y. Zhang. 2005. Perlakuan awal by microwave/alkali of rice straw and its enzymatic hydrolysis, Process Biochem. 40: 3082-3086.

Refbacks

  • There are currently no refbacks.