PENGARUH PENEMPATAN PEGAWAI TERHADAP MOTIVASI KERJA YANG DIMEDIASI KOMITMEN ORGANISASI

Authors

  • Dilla Verna Ayuningtyas Universitas Widyagama Malang
  • Survival Survival Universitas Widyagama Malang
  • Tuti Hastuti Universitas Widyagama Malang

DOI:

https://doi.org/10.31328/wnceb.v2i1.3128

Abstract

AbstrakSalah satu kunci utama keberhasilan suatu organisasi terletak pada tinggi rendahnya motivasi pegawai. Tanpa motivasi, perusahaan akan mengalami penurunan produktivitas, tingkat output yang lebih rendah dan kemungkinan perusahaan akan gagal mencapai tujuan penting. Oleh karena itu tujuan dari penelitian ini adalah untuk melihat bagaimana pengaruh penempatan terhadap motivasi kerja dengan dimediasi oleh komitmen organisasi. Jenis penelitian ini termasuk penelitian penjelasan (explanatory research) dengan pendekatan kuantitatif, yaitu untuk meneliti 68 pegawai yang bekerja di Departemen Perencanaan dan Pengembangan Bisnis Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Timur. Data primer yang terkumpul dianalisis dengan analisis jalur, dan uji statistik parametrik menggunakan smartPLS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa dengan semakin efektifnya penempatan maka akan meningkatkan motivasi kerja, semakin efektifnya penempatan maka akan meningkatkan komitmen organisasi, semakin tingginya komitmen organisasi maka akan meningkatkan motivasi kerja, dan semakin efektifnya penempatan melalui komitmen organisasi yang tinggi maka akan meningkatkan motivasi kerja pada pegawai Departemen Perencanaan dan Pengembangan Bisnis Perum Perhutani Divisi Regional Jawa Timur.Kata Kunci: Penempatan, Komitmen Organisasi, Motivasi Kerja Abstract One of the main keys to the success of an organization that depends on the high and low motivation of employees. Without motivation, the company will experience decreased productivity, lower output levels and the possibility that the company will fail to achieve important goals. Therefore, the purpose of this study is to see how the influence of placement on work motivation is mediated by organizational commitment. This type of research includes explanatory research with a quantitative approach, which examines 68 employees who work in the Department of Planning and Business Development of Perum Perhutani Regional Division of East Java. The primary data collected were analyzed by path analysis, and parametric statistical tests using smartPLS. The results showed that the more effective placement will increase work motivation, the more effective placement will increase organizational commitment, the higher organizational commitment will increase work motivation, and the more effective placement through high organizational commitment will increase work motivation in the employees of the Department of Planning and Business Development of Perum Perhutani East Java Regional DivisionKeywords: Placement, Organizational Commitment, Work Motivation

References

Abdillah, W., & Hartono, J. (2015). Partial Least Square Alternatif Structural Equation Modeling (Sem) Dalam Penelitian Bisnis. Yogyakarta: Andi.

Afrilyan, B. (2017). Pengaruh Kompetensi, Pengalaman Kerja Dan Penempatan Kerja Terhadap Komitmen Organisasi Pt. Wahana Meta Riau Di Pekanbaru. JOM FEKON, 4(1), 153 - 166.

Arikunto, S. (2012). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktis (Revisi VI Ed.). Jakarta: Rineka Cipta.

Baron, R., & Kenny, D. (1986). The Moderator–Mediator Variable Distinction In Social Psychological Research: Conceptual, Strategic, And Statistical Considerations. Journal Of Personality And Social Psychology, 51(6), 1173-1182.

Davis, K., & Newstorm, J. W. (1995). Human Behavior At Work. San Fransisco: Mcgraw Hill, Inc.

Deswarati, C. W. (2013). Pengaruh Penempatan Terhadap Motivasi Kerja Dan Kinerja Karyawan (Studi Pada Karyawan PT. Astra International, Tbk-Daihatsu Malang). Jurnal Universitas Brawijaya, 4(2).

Greenberg, J., & Baron, R. A. (2003). Behaviour In Organization. New Jersey: Prentice-Hall.

Lukito, M. (2019). Pengaruh Pengalaman Kerja Dan Penempatan Kerja Terhadap Komitmen Kerja Karyawan Pt. Suminsurya Mesindolestari Medan. Jurnal Bisnis Kolega, 5(2), 40 - 53.

Mangkunegara, A. P. (2017). Manajemen Sumber Daya Manusia Perusahaan (14 Ed.). Bandung: Remaja Rosdakarya.

Mowday, R. T., Steers, R. M., & Porter, L. W. (1979). The Measurement Of Organizational Commitment. Journal Of Vocational Behavior, 14, 224-247.

Negara, N. I. (2014). Pengaruh Penempatan Pegawai Terhadap Motivasi Kerja Pegawai Bagian Sumber Daya Manusia dan Umum di PT. Kai (Persero) Bandung. Universitas Pendidikan Indonesia.

Nguyen, H. N., Hoi Le, Q., & Tran, T. (2020). The Impact Of Organizational Commitment On Employee Motivation: A Study In Vietnamese Enterprises. Journal Of Asian Finance, Economics And Business, 7(6), 2288 - 4645.

Riyanto, A., & Hadiyanti, S. (2020). Pengaruh Komitmen Kerja Karyawan Terhadap Motivasi Kerja Di Pt.Harmoni Mitra Utama Cabang Samarinda. Borneo Student Research, 1(3), 2026-2034.

Robbins, S., & Judge, T. (2015). Perilaku Organisasi (12 Ed.). Jakarta: Salemba Empat.

Sirait, H. (2021). Pengaruh Penempatan Pegawai, Fasilitas Dan Komitmen Terhadap Motivasi Kerja Pegawai Badan Pengelola Keuangan, Pendapatan Dan Aset Daerah Kota Tanjungbalai. Manajemen Bisnis Jurnal Magister Manajemen, 3(1), 1 - 9.

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif, dan R&D. Bandung: Alfabeta.

Yuniarsih, T., & Suwatno. (2016). Manajemen Sumber Daya Manusia. Bandung: Alfabeta.

Downloads

Published

2021-11-08

Issue

Section

Articles