Pengembangan Sistem Monitoring Kapasitas Baterai Kendaraan Listrik Berbasis Internet of Things

Authors

  • Faizal Norman Zain Politeknik Negeri Malang
  • Mira Esculenta Martawati
  • Fatkhur Rohman

DOI:

https://doi.org/10.31328/js.v6i1.3861

Keywords:

Kendaraan listrik, Internet of Things, ECO-Drive, Blynk.

Abstract

Pengembangan sistem monitoring kapasitas baterai kendaraan listrik dikembangkan dengan menambahkan fitur Internet of Things menggunakan Blynk, dan menambahkan fitur ECO-Drive dengan indikator berkendara ECO-drive. Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui nilai kapasitas baterai secara langsung pada kendaraan dan secara jarak jauh melalui aplikasi smartphone, tujuan lain yaitu untuk mereduksi konsumsi baterai (Ah) dengan perlakuan berkendara menggunakan indikator ECO-Drive. Dalam membuktikan perbedaan konsumsi baterai saat berkendara menggunakan indikator ECO-Drive dan tanpa menggunakan nyala indikator ECO-Drive. Dilakukanlah pengujian pada sepada motor listrik dengan jarak tempuh 3 km dan kondisi jalan yang sama. Diperoleh data berupa konsumsi baterai dan waktu tempuh saat pengujian. Data yang diperoleh kemudian diolah dan dianalisa menggunakan metode analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan konsumsi baterai (Ah) saat kondisi indikator non-ECO Drive menghasilkan konsumsi baterai sebesar 2.21 km/Ah. Kemudian saat menggunakan gaya berkendara pada indikator ECO-Drive diperoleh data konsumsi baterai sebesar 2.71 km/Ah. Terbukti dengan 1 Ah baterai terdapat selisih jarak sebesar 0.5 km atau sekitar 22.62 %. Waktu tempuh yang diperlukan oleh pengendara dengan menerapkan ECO-Drive cenderung lebih lama (56.4 detik) yang disebabkan karena dengan gaya berkendara ECO-Drive pengendara membatasi kecepatan untuk mempertahankan nyala indikator ECO-Drive

Author Biography

Faizal Norman Zain, Politeknik Negeri Malang

Mahasiswa Prodi D4 Teknik Otomotif Elektronik

References

Ashari, M. A. H., Rusdinar, A., & Pangaribuan, P. (2018). Sistem Monitoring Dan Manajemen Baterai Pada Mobil Listrik. eProceedings of Engineering, 5(3).

Fuauzien, A. (2008). Analisis Penggunaan Venturi. Fakultas Teknik Universitas Indonesia.

Downloads

Published

2023-04-15